JAKARTA ((Arrahmah.id) – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi DKI Jakarta resmi meluncurkan Program Duta Halal, sebagai bagian dari upaya memperkuat peran dakwah halal dan membangun ekosistem halal yang berkelanjutan di wilayah Ibu Kota.
Peluncuran program ini digelar di Jakarta Utara pada Rabu (6/8), dan dibuka langsung oleh Sekretaris Umum MUI DKI Jakarta, KH. Auzai Mahfudz. Acara ini turut dihadiri jajaran pimpinan MUI dan LPPOM MUI DKI Jakarta, di antaranya Ketua MUI Jakarta Utara KH. Ibnu Abidin, Wakil Ketua KH. Sodikin Marzuki, serta tokoh-tokoh LPPOM MUI seperti Drg. Deden Edi Soetrisna, KH. Dr. Abi Ikwanuddin, dan KH. Abdul Muin, M.Pd.
Hadir pula sebanyak 70 pengurus MUI tingkat kota dan kecamatan se-Jakarta Utara, dalam rangka memperkuat sinergi kelembagaan dan memperluas edukasi halal kepada masyarakat.
Dakwah Halal yang Terstruktur dan Menjangkau Akar Rumput
Dalam sambutannya, KH. Auzai Mahfudz menegaskan bahwa MUI memiliki amanah besar untuk menyampaikan dakwah halal kepada masyarakat secara masif dan terstruktur.
“Program Duta Halal ini merupakan bentuk nyata dari tugas dakwah MUI. Melalui program ini, peran MUI dalam membina dan mengedukasi umat akan lebih dirasakan langsung oleh masyarakat,” tegasnya.
Senada dengan itu, Wakil Direktur LPPOM MUI sekaligus Bendahara Umum MUI DKI Jakarta, KH. Dr. Abi Ikwanuddin, menyebutkan bahwa program ini adalah bagian dari ikhtiar kolektif membangun kesadaran umat terhadap pentingnya Jaminan Produk Halal.
Sementara itu, Drg. Deden Edi Soetrisna menyampaikan bahwa Duta Halal akan menjadi agen perubahan dalam menyosialisasikan nilai-nilai halal, baik kepada konsumen maupun pelaku usaha.
“Ini bagian dari ikhtiar bersama kita untuk membangun ekosistem halal di Jakarta. Edukasi halal harus menyentuh seluruh lapisan masyarakat, sesuai amanat Undang-Undang No. 33 Tahun 2014,” jelasnya.
Ia juga menegaskan komitmen LPPOM MUI dalam menjaga amanah umat, melalui layanan sertifikasi halal yang profesional, terpercaya, dan penuh integritas.
Menuju Jakarta sebagai Kota Halal
Program Duta Halal MUI DKI Jakarta akan menyasar berbagai sektor strategis seperti industri makanan dan minuman, pengolahan daging, jasa logistik, hingga pelaku UMKM. Para duta akan menjadi mitra strategis dalam membantu pelaku usaha memenuhi kewajiban sertifikasi halal yang telah ditetapkan negara.
Melalui kolaborasi antarstruktur MUI, program ini diharapkan mampu menjadikan Jakarta sebagai provinsi percontohan dalam penguatan industri halal dan perlindungan konsumen muslim.
(Samirmusa/arrahma.id)